40 Makanan yang Mengandung Vitamin C Super Tinggi

Makanan yang Mengandung Vitamin C Tinggi – Asam askorbat atau sering disebut vitamin C, merupakan jenis vitamin yang larut dalam air. Vitamin C sangat dibutuhkan oleh tubuh terutama dalam menjaga kesehatan. Akan tetapi sayangnya, vitamin C tak bisa diproduksi oleh tubuh dan harus didatangkan dari luar. Oleh karena itulah, kamu harus mengonsumsi banyak makanan yang mengandung vitamin C tinggi.

Kebutuhan vitamin C setiap orang berbeda-beda. Semua itu dapat disesuaikan dengan kondisi, aktivitas harian, dan umur. Adapun kebutuhan vitamin C harian antara lain:

- Kebutuhan vitamin C orang dewasa sekitar 60 mg/hari
- Kebutuhan vitamin C anak-anak 45-50 mg/hari
- Kebutuhan vitamin C ibu hamil 70 mg/hari.
- Kebutuhan vitamin C ibu menyusui 95 mg/hari.

Asupan vitamin C harian harus terpenuhi secara optimal. Karena bila tidak, tubuh kamu akan mudah sekali terserang kuman dan virus penyebab munculnya penyakit berbahaya. Berikut ulasan singkat seputar makanan yang mengandung sumber vitamin C super tinggi.

Makanan Mengandung Sumber Vitamin C Tinggi (Sayur)

Makanan yang mengandung vitamin C

1. Kubis (92,6 mg/ 100 gram)

Kubis merupakan jenis sayur sumber vitamin C yang sering digunakan sebagai lalapan dan olahan sayur. Ia memiliki rasa yang cukup khas, tapi tak banyak orang yang suka dengan kubis. Padahal, konsumsi kubis secara rutin bisa memberikan manfaat besar bagi kesehatan.

Mengonsumsi kubis secara rutin setiap harinya akan mampu memberikan serat 5 gram, 50 kalori, dan 3,76 gram protein. Bahkan kandungan glukosinolates dalam kubis bermanfaat untuk mencegah kanker berbahaya.

2. Paprika hijau (56,5 mg/ 50 gram)

Paprika hijau memang tak setenar paprika merah. Mungkin hanya sedikit orang yang suka mengonsumsi paprika hijau. Biasanya paprika hijau digunakan sebagai campuran salad atau bumbu masakan. Ternyata paprika hijau mengandung beragam nutrisi yang diperlukan oleh tubuh.

Selain bertindak sebagai sumber vitamin C, setiap 50 gram paprika hijau juga mengandung senyawa serat sebesar 1,6 gram, 13 kalori, dan 0,52 protein. Kandungan-kandungan inilah yang harus kamu konsumsi secara rutin agar tubuh selalu tetap fit.

3. Kale (53 mg/ 50 gram)

Kale masuk kedalam keluarga kubis-kubisan, tapi kale memiliki ciri khas daun yang hijau dan bergelombang. Kale biasanya dimasak menjadi masakah China dengan penambahan garam. Meski terlihat sama seperti sawi, namun sayuran jenis ini memiliki nutrisi yang lebih lengkap.

Dengan konsumsi 50 gram kale sehari, maka kamu akan mendapatkan asupan protein 2,57 gram, serat 3 gram, dan 39 kalori. Sementara itu, kandungan vitamin C dalam kale bermanfaat untuk mencegah dehidrasi dan kanker. Bahkan kandungan vitamin K bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah.

4. Brokoli (49 mg/ 100 gram)

Makanan yang mengandung vitamin C selanjutnya adalah brokoli. Ini sebenarnya juga termasuk jenis tanaman kubis, tapi cenderung memiliki bentuk buah yang dapat dan renyah. Selain itu, warna hijaunya yang khas juga membedakan dengan sayuran kol.

Brokoli mampu mencukupi vitamin C sebsar 49 mg setiap kamu konsumsi 100 gram. Tak hanya itu saja, dalam brokoli juga terkandung serat 3 gram, 23 kalori, dan 1,76 gram protein. Brokoli sangat baik apabila kamu gunakan untuk menjalani program diet sehat.

5. Bok Choy (42 mg/ 100 gram)

Mungkin masih asing mendengar nama ‘Bok Choy’. Sekilas sayuran ini mirip dengan sawi, akan tetapi memiliki batang yang cenderung pendek dan melebar. Kamu bisa memanfaatkan daun dan batangnya sebagai olahan sup atau masakan lain.

Biasanya bok choy banyak diolah menjadi masakan China dengan bumbunya yang khas. Dalam setiap 100 gram bok choy, kamu akan mendapatkan asupan nutrisi serat 1,9 gram, 21 kalori, dan 2,78 protein.

6. Kembang kol (26 mg/ 100 gram)

Kembang kol hampir mirip dengan brokoli, tapi ia memiliki struktur yang lebih padat dan warna putih kekuningan. Rasanya yang manis dan renyah, membuat sayuran ini menjadi idola di hati masyarakat. Kamu pun dapat membuat beragam kuliner lezat dengan kembang kol.

Sumber vitamin C dalam kembang kol bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan, bertindak sebagai antioksidan penangkal radikal bebas, dan masih banyak lagi. Dengan konsumsi kembang kol 100 gram rutin, maka kamu akan mendapatkan 2 gram serat, 12 kalori, dan 1,23 gram protein.

7. Labu (23 mg/ 100 gram)

Labu termasuk jenis tanaman yang merambat. Berbeda dengan tanaman lain, labu lebih mudah tumbuh dimana pun, bahkan tempat sampah sekalipun. Labu kuning cenderung lebih disukai karena memiliki tekstur lembut dan rasa manis.

Konsumsi minimal 100 gram labu sehari, maka akan mencukupi serat 2,1 gram, 23 kalori, dan 1,23 gram protein. Sedangkan sumber vitamin C pada labu bermanfaat untuk mencegah radikal bebas, meningkatkan imun, mencegah penuaan dini, dan masih banyak lagi.

8. Ubi jalar (21,3 mg/ 100 gram)

Ubi jalar merupakan salah satu jenis makanan yang mengandung vitamin C dengan rasa manis dan lembut. Aroma ubi jalar yang khas membuatnya banyak diolah menjadi beranekaragam kuliner.

Selain lezat dikonsumsi, ubi jalar juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Dengan konsumsi minimal 100 gram sehari, maka tubuh kamu akan mendapatkan 100 kalori, 3,7 serat, dan 2,17 protein. Kandungan vitamin C pada ubi jalar bermanfaat untuk cegah kanker dan serangan virus.

9. Lobak (22,1 mg/ 100 gram)

Sekilas lobak ini mirip dengan mentimun, tapi warna dagingnya yang putih membuat lobak terlihat lebih menyegarkan. Pigmen putih inilah yang menandakan kandungan mineral alami dalam lobak cukup tinggi.

Dengan kamu konsumsi lobak minimal 100 gram sehari, maka tubuh akan mendapatkan 2,6 gram serat, 23 kalori, dan 0,78 protein. Selain itu, kandungan mineral alami seperti kalsium, fosfor, dan megnesium di dalamnya juga bermanfaat untuk meningkatkan kepadatan tulang.

10. Kentang (15,2 mg/ 100 gram)

Kentang cukup terkenal dengan kandungan kalium tinggi yang bisa menurunkan hipertensi dan cegah penyakit ginjal. Meskipun masih jarang yang mengonsumsi kentang, tapi di luar negeri sudah banyak yang menjadikannya sebagai pengganti karbohidrat.

Setiap konsumsi kentang seberat 100 gram, maka kamu akan mendapatkan asupan serat sebesar 3,2 gram, 178 kalori, dan 4,2 gram protein. Kandungan-kandungan tersebut semakin lengkap dengan adanya sumber vitamin C sebesar 15,2 mg yang baik untuk kekebalan tubuh.

Buah Mengandung Vitamin C Tinggi

Sebenarnya sumber vitamin C paling tinggi itu berada di buah-buahan. Apa sajakah itu? berikut buah yang mengandung vitamin C tinggi:

11. Jambu Biji (378 mg / 60 gram)

12. Blackcurrant (200mg/68 gram)

13. Buah Leci (132 mg/100 gram)

14. Pepaya (85mg/100 gram) selengkapnya: Manfaat pepaya

15. Stroberri (83 mg/ 100 gram)

16. Jeruk Bali (79 mg/ 100 gram)

17. Nanas (77 mg/100 gram)

18. Markisa (72 mg/100 gram)

19. Jeruk (69 mg/100 gram) selengkapnya: Manfaat jeruk

20. Kiwi (62 mg/ 100 gram) selengkapnya: Manfaat kiwi

21. Sukun (62 mg/ 100 gram)

22. Mangga (58.2 mg / 100 gram)

23. Belimbing (46 mg/100gram) selengkapnya: Manfaat belimbing

24. Lemon (45 mg/ 1 lemon uk. sedang)

25. Melon (26,3 mg / 1 potong kecil lemon)

26. Alpukat (21 mg/ 1 alpukat kecil) selengkapnya: Manfaat alpukat

27. Jeruk Nipis (18,7 mg/ 1 jeruk nipis kecil)

28. Anggur Hijau (15 mg / 100 gram)

29. Tomat (14,5 mg/ 50 gram) baca: Manfaat buah tomat

30. Pir (9,4 mg / 50 gram)

31. Pisang (9,3 mg / 1 buah pisang sedang) 

*selebihnya akan ditambah lain kesempatan

Manfaat Vitamin C Bagi Kesehatan Tubuh

- Vitamin C termasuk jenis antioksidan alami yang dapat menangkal radikal bebas penyebab penyakit berbahaya. Sehingga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh kamu.

- Tubuh sangat memerlukan asupan sumber vitamin C. Karena nantinya jenis vitamin ini akan diolah bersama kolagen dan protein untuk sel-sel tubuh. Inilah alasan kenapa vitamin C baik untuk menyegarkan kulit dan memperkuat tulang.

- Vitamin C berperan penting untuk menjaga kinerja organ-organ tubuh agar tetap bekerja optimal.

Itulah beberapa makanan yang mengandung vitamin C tinggi. Akibat dari kekurangan vitamin jenis ini akan sangat fatal bagi kesehatan. Maka dari itu, sebaiknya kamu konsumsi secara rutin makanan sumber vitamin C diatas rutin mulai dari detik ini juga. Selamat mencoba.

Bermanfaat dan menarik? Bantu share yuk!

21 Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami Cepat

Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami Cepat – Semua orang pasti mendambakan kulit putih bersih, baik itu pria ataupun wanita. Dengan memiliki kulit yang putih, penampilan kamu akan terlihat semakin segar dan bersinar, apalagi untuk seorang wanita tentunya akan lebih cantik.

Terkadang untuk memutihkan wajah berbagai cara pun kita lakukan, mulai dari perawatan salon kecantikan hingga penggunaan pemutih wajah. Bahkan anehnya lagi beberapa wanita rela melakukan suntik senyawa tertentu agar kulit cepat putih.

Cara memutihkan wajah semacam itu emang direkomendasikan oleh banyak ahli kecantikan. Namun meskipun demikian, banyak juga yang mendapatkan imbas efek samping akibat tidak cocok. Maka dari itu, sebelum memutihkan wajah dengan cara-cara diatas ada baiknya gunakan bahan alami terlebih dahulu saja.

Penyebab Kulit Hitam dan Tak Bisa Putih

Sebelum membahas mengenai cara memutihkan wajah secara alami, ada baiknya ketahui terlebih dulu beberapa penyebab yang membuat kulit kamu sulit menjadi putih. Adapun penyebabnya antara lain:

- Faktor genetika

Keturunan menjadi faktor terbesar warna kulit seseorang. Disini bukannya saya merendahkan kamu yang berkulit hitam. Menurut penelitian, pigmen (warna kulit) dari keturunan sangat sulit diubah. Namun tak perlu cemas, dengan beberapa tips yang akan saya sajikan nanti kulit kamu bisa terlihat lebih cerah bersinar. Ingat! Kulit bersinar tak selamanya harus putih.

- Pola hidup kurang sehat

Tak hanya keturunan, pola hidup yang kurang sehat pun juga bisa mengakibatkan kamu sulit memiliki kulit putih. Biasanya ini terjadi pada kamu yang jarang membersihkan wajah, selalu begadang, jarang berolahraga, dan masih banyak lagi. Oleh karenanya, selain menerapkan cara ini nanti kamu juga harus menjalankan pola hidup sehat ya.

- Umur

Bagi kamu yang berumur kurang dari 11 tahunan, ada baiknya lebih bersabar. Faktor umur erat kaitannya dengan produksi kolagen pada kulit. Senyawa ini akan banyak diproduksi ketika seseorang memasuki masa puber. Inilah alasan kenapa banyak anak remaja dan dewasa yang lebih mudah memiliki kulit putih.

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Cepat

cara memutihkan kulit wajah alami


Setelah faham faktor apa saja yang menyebabkan kulit susah putih, langsung aja terapkan beberapa cara memutihkan kulit wajah alami berikut ini.

1. Tomat

Tomat dikenal sebagai buah sumber vitamin E yang cukup tinggi. Kandungan vitamin tersebut bisa memicu produksi kolagen kulit, meremajakan sel-sel kulit, dan mengangkat sel kulit mati penyebab flek hitam.

Manfaat tomat tak hanya untuk memutihkan wajah saja, tapi kamu pun bisa mengatasi jerawat dengan buah oranye ini. Gunakan masker tomat alami secara rutin agar mendapatkan manfaat luar biasa tersebut.

Cara memutihkan wajah alami dengan tomat:

- Siapkan satu buah tomat yang masih segar.
- Cuci bersih tomat tadi, kemudian belah menjadi 2 bagian.
- Gosokan masing-masing bagian ke area wajah.
- Tunggu sebentar sekiranya 30 menit sampai meresap.
- Bilas dengan menggunakan air dingin sampai bersih.

2. Jeruk nipis

Tahukah kamu dengan suntik vitamin C? Biasanya suntikan tersebut dilakukan oleh para artis ibukota agar mendapatkan kulit putih dan cerah. Akan tetapi kamu tak perlu suntik vitamin C, karena cukup dengan menggunakan jeruk nipis saja kulit kamu sudah mendapatkan vitamin tersebut.

Jeruk nipis mengandung vitamin C yang cukup tinggi, setelah jambu biji. Manfaat vitamin tersebut bisa membantu mencerahkan kulit, mengangkat sel-sel kulit mati, meringkas pori, mencegah jerawat, mengatasi minyak, dan yang pasti memutihkan kulit wajah secara alami.

Cara alami memutihkan kulit wajah dengan jeruk nipis:

- Sediakan 1-2 buah jeruk nipis segar.
- Potong menjadi dua bagian, kemudian peras.
- Oleskan perasan jeruk nipis secara merata keseluruh bagian wajah.
- Pijat bentar selama 10 detik agar meresap.
- Tunggu 30 menitan kemudian bilas air dingin sampai bersih.

Note: Biasanya ketika penggunaan pertama kali, wajah kamu akan terasa perih dan bahkan muncul kemerah-merahan. Gejala ini wajar-wajar saja, namun apabila berlangsung terus alias iritasi sebaiknya konsultasikan ke ahlinya.

3. Buah alpukat

Buah alpukat diperkaya dengan kandungan glutamin dan lemak baik yang cukup tinggi. Kandungan ini sangat bermanfaat untuk merawat kulit kering dan kusam, mengingat sifat glutamin sendiri adalah melembabkan kulit.

Namun selain bermanfaat untuk melembabkan, masker alpukat juga diperkaya dengan kandungan vitamin A yang bisa meningkatkan kecerahan kulit dari dalam, mengangkat sel kulit mati, dan masih banyak lagi.

Cara memutihkan wajah secara alami dengan buah alpukat:

- Siapkan daging buah alpukat secukupnya, bisa satu cangkir.
- Campur dengan sedikit madu sampai membentuk pasta.
- Sebelum menggunakan, bersihkan dulu wajah kamu dengan air hangat.
- Oleskan masker alpukat secara merata, kemudian diamkan 25 menit.
- Bilas dengan air dingin hingga bersih.

4. Pisang dan madu

Siapa sih yang tak kenal dengan buah kuning ini? Yup, sama halnya dengan jeruk buah pisang juga diperkaya dengan kandungan vitamin C tinggi. Seperti kita ketahui bersama, kandungan vitamin tersebut bisa membantu memutihkan wajah secara alami. Agar masker pisang semakin optimal, jangan lupa tambahkan sedikit madu alami (belum diberi pemanis).

Cara memutihkan kulit wajah dengan pisang dan madu:

- Sediakan buah pisang raja atau jenis lain dan madu secukupnya.
- Haluskan pisang dengan sendok sampai hancur, kemudian tambahkan madu.
- Usahakan adonan mirip pasta, lalu oleskan ke area wajah yang udah bersih.
- Diamkan sekiranya 30 menitan, kemudian bilas dengan air dingin sampai bersih.

5. Putih telur

Mungkin bahan satu ini masih terasa aneh apabila kita gunakan untuk perawatan. Sebenarnya putih telur telah banyak dimanfaatkan sebagai masker wajah oleh para wanita di Jepang dan Korea. Meski baunya sangat amis, tetapi kandungan protein yang tinggi bisa membantu mempercepat regenerasi sel kulit baru.

Cara memutihkan wajah dengan putih telur alami:

- Siapkan telur ayam/bebek, tapi usahakan kampung ya.
- Pecah dan pisahkan dengan kuning telurnya.
- Kocok putih telur hingga berbusa dan putih.
- Tambahkan sedikit madu (optional).
- Oleskan secara merata keseluruh area wajah setelah selesai mandi.
- Diamkan selama 30 menitan, lalu bilas dengan air hangat.


6. Yoghurt

Menurut Hema Sundaram, MD, seorang ahli Dermatologi asal Indonesia mengatakan bahwa "Pengelupasan lapisan atas kulit dapat membersihkan noda dan menyebabkan perubahan warna, bahkan dapat mengurangi kerutan-kerutan halus pada permukaan kulit" sedangkan dalam hal ini yughurt bermanfaat untuk mempercepat pengelupasan sel-sel kulit mati.

Cara memutihkan kulit wajah dengan yoghurt:

- Sediakan yoghurt tawar secukupnya saja.
- Campurkan dengan sedikit madu hingga agak mengental.
- Bilas wajah dengan air hangat, kemudian oleskan masker tadi.
- Agar meresap sempurna diamkan selama 30 menit.
- Bersihkan dengan air dingin hingga bersih sempurna.

7. Air beras

Pernahkah kamu mendengar air beras bisa memutihkan kulit? sebenarnya air beras yang sering kita buang itu mengandung vitamin B cukup tinggi. Kandungan vitamin inilah yang dipercaya mampu meremajakan sel-sel kulit baru. Bahkan dengan penggunaan masker beras rutin, kulit kamu akan lebih halus dan bersinar alami.

Cara memutihkan wajah dengan air beras alami:

- Siapkan beras yang memiliki kualitas terbaik secukupnya, bisa 6 sdm.
- Masukan kedalam wadah yang udah diisi air sedikit, lalu kocok hingga air berubah seperti susu.
- Celupkan kapas kedalamnya, kemudian oleskan keseluruh area wajah setelah mandi.
- Diamkan selama 1 jam sampai terasa kaku, setelah itu bilas air dingin.


8. Lobak

Lobak lebih dikenal sebagai bahan masakan oleh para ibu rumah tangga. Siapa sangka dibalik penampilan sederhananya lobak ini bisa kamu gunakan untuk memutihkan kulit secara alami. Agar hasilnya maksimal, saya sarankan kamu menambahkan minyak zaitun dan perasan jeruk nipis.

Cara alami memutihkan wajah dengan lobak:

- Pertama sediakan lobak 1-2 batang, minyak zaitun, dan jeruk nipis secukupnya.
- Setelah lobak dicuci bersih, blender atau parut hingga halus.
- Campur dengan minyak zaitun dan jeruk nipis hingga membentuk krim mirip pasta.
- Oleskan ke area wajah yang sudah bersih. Setelah 30 menit bilas dengan air dingin sampai bersih.

9. Bengkoang

Pemutih wajah alami bisa kamu buat dari bengkoang. Bahan tradisional ini sudah banyak diekstrak menjadi krim pemutih. Namun kamu tak perlu membelinya dengan harga mahal, karena sebenarnya cara membuat masker bengkoang sangatlah mudah.

Cara memutihkan kulit wajah dengan bengkoang:

- Siapkan dulu bengkoang segar secukupnya.
- Kupas dan cuci bersih, lalu parut sampai halus sempurna.
- Peras parutan tersebut dan saring, kemudian endapkan semalam.
- Setelah pagi harinya, ambil endapan bengkoang tersebut.
- Oleskan keseluruh area wajah selama 30 menit, lalu bilas dengan air dingin sampai bersih.

10. Scrub kopi dan gula

Kopi terkenal sebagai sumber kafein yang cukup tinggi. Menurut stylecrazer.com, kandungan kafein ini bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan demikian, masker kopi akan sangat membantu memutihkan wajah alami.

Namun menggunakan kopi saja tak cukup. Kamu harus menambahkan gula agar menjadi scrub yang bisa mengangkat maksimal sel-sel kulit mati tersebut.

Cara memutihkan wajah dengan kopi dan gula:

- Sediakan dulu kopi bubuk secukupnya saja.
- Campurkan dengan 2 sendok teh gula dan air hangat.
- Selanjutnya gosokan secara merata keseluruh area wajah.
- Setelah 10-15 detik, bilas dengan air hangat sampai bersih.

11. Garam dan lemon

Tak hanya gula dan kopi saja, kamu pun bisa membuat scrub dari garam dan perasan lemon. Selain membantu memutihkan wajah, scrub ini juga baik untuk mengurangi minyak, jerawat, dan keriput.

Cara memutihkan wajah dengan lemon dan garam:

- Siapkan garam secukupnya dan perasan lemon 2 sdm.
- Campur keduanya, lalu gosokan ke area kulit wajah melingkar.
- Lakukan selama 10-15 detik, kemudian bilas air hangat.


*cara selebihnya akan di tambah pada kesempatan mendatang

Tips Pola Hidup Sehat Agar Kulit Tetap Putih Bersih

Setelah kamu mendapatkan kulit putih dan bersih, pastikan selalu menerapkan pola hidup sehat agar bertahan lama. Adapun pola hidup yang wajib kamu terapkan antara lain:

- Konsumsi makanan-makanan sehat, hindari berlemak.
- Cukupi kebutuhan air dalam tubuh (konsumsi air minimal 8 gelas sehari)
- Jaga kebersihkan kulit wajah teratur (minimal bersihkan 2x sehari)
- Hindari asap rokok, polusi, debu, alkohol, sinar UV (matahari), dll.
- Hindari stres dan lakukan tips diatas secara rutin.
- Lakukan olahraga secara rutin
- Hindari begadang malam
- Tidur secukupnya, minimal 8 jam sehari.
- Gunakan masker wajah alami rutin.

Itulah beberapa cara memutihkan kulit wajah secara alami dengan cepat. Biasanya setelah digunakan selama 1-2 minimal dengan minim 1x sehari, kamu sudah bisa merasakan efek positifnya. Kamu tak perlu mencoba semuanya, cukup gunakan satu bahan saja secara konsisten. Selamat mencoba!

Bermanfaat dan menarik? Bantu share yuk!

9 Cara Mengobati Asam Urat Tinggi Secara Alami [Teruji]

Cara Mengobati Asam Urat Secara Alami dan Tradisional – Apakah kamu tiba-tiba pernah mengalami rasa sakit pada bagian sendi, terutama pada bagian jempol yang disertai pula dengan pembengkakan? Jika pernah, mungkin kamu telah terserang penyakit asam urat atau sering disebut kirai/gout. 

Penyakit ini muncul disebabkan karena adanya pengkristalan natrium urat baik di dalam ataupun luar persendian. Asam urat hanyalah satu dari dua ratus jenis peradangan sendi yang sering menyerang manusia.

Biasanya rasa sakit akibat asam urat akan muncul selama tiga sampai sepuluh hari, dengan puncak rasa sakit mulai dari enam hingga dua puluh empat setelah asam urat mulai kambuh. Setelah tiga hingga sepuluh hari kemudian, rasa sakit akibat asam urat ini biasanya akan hilang dengan sendirinya, bahkan terasa seperti biasa. 

Kendati terlihat sembuh, namun penyakit asam urat bisa kambuh kapan saja tanpa ada patokan pasti.

Penyebab Munculnya Asam Urat dalam Tubuh


cara mengobati asam urat secara alami
Gambar by jpnn.com

Penyebab asam urat sebenarnya adalah kadar asam urat dalam tubuh yang tinggi. Asam urat termasuk limbah dari pemecahan purin yang ada di dalam sel tubuh. Asam ini dibuang oleh ginjal, namun apabila jumlahnya berlebihan akan megakibatkan pengkristalan pada bagian sendi. Penumpukan ini berlangsung selama bertahun-tahun tanpa kita sadari.

Ada beberapa faktor seseorang terkena asam urat, antara lain:

- Kelebihan berat badan (obesitas)

- Umur dan jenis kelamin: biasanya menyerang para lansia dan berjenis kelamin pria.

- Seringnya mengonsumsi makanan yang mengandung purin tinggi. Misalnya seperti otak, hati, ginjal, kaldu, jantung, ikan makarel, ikan sarden, dan masih banyak lagi.

- Terlalu banyak mengonsumsi minuman yang mengandung alkohol

- Memiliki riwayat penyakit hipertensi dan diabetes

- Memiliki masalah pada bagian ginjal yang menganggu proses pembuangan asam urat dari dalam tubuh

- Berasal dari keluarga yang menderita penyakit asam urat.

Pengobatan Penyakit Asam Urat

Penanganan penyakit asam urat dapat dilakukan melalui dua sasaran utama , yaitu meringankan gejala dan mencegahnya kambuh kembali.

Dalam meringankan gejala asam urat yang muncul, kamu bisa menggunakan es batu dengan cara menempelkan pada bagian sendi yang sakit. Selain itu kamu juga bisa mengonsumsi obat pereda rasa sakit seperti obat anti inflamasi non steroid (OAINS). Namun apabila tak kunjung berkurang rasa sakitnya, obat seperti colchicine atau corticosteroids terkadang juga diperlukan.

Sedangkan untuk mencegah timbulnya penyakit asam urat kembali, kamu bisa memperbaiki pola hidup sehat seperti menurunkan berat badan, mengatasi stres, diet sehat, dan masih banyak lagi. Jangan lupa kombinasikan pula dengan konsumsi obat asam urat dari dokter agar hasilnya lebih maksimal.

Cara Mengobati Asam Urat Tradisional dengan Bahan Alami

Mengobati asam urat tak hanya dapat dilakukan melalui pengobatan dokter saja, kamu pun bisa menggunakan beberapa bahan alami untuk mengatasi penyakit ini. Adapun cara mengatasi asam urat antara lain:

1. Konsumsi makanan bersifat basa

Dalam sebuah buku berjudul “Alkalinize or Die” Dr Theodore A mengatakan bahwa dengan kita rajin mengonsumsi makanan basa (buah, sayur, biji, dll) maka akan sangat efektif untuk membantu menurunkan asam urat.

Asam urat dalam tubuh pada dasarnya diproses melalui ginjal, nah makanan bersifat basa inilah yang membantu melarutkan asam urat tersebut kemudian mengeluarkannya dalam bentuk urine.

2. Konsumsi jus buah cerry

Buah cerry memiliki senyawa asam yang cukup pekat. Kandungan asam ini mampu mengimbangi kadar asam urat yang ada dalam darah dan urine. Selain itu buah cerry juga mengandung kalium dan nutrisi yang bisa membantu meringankan rasa sakit pada persendian.

Menurut data yang diterbitkan oleh Harvard University, cerry memiliki kandungan antioksidan dan anti-inflamasi tinggi. Kandungan antioksidan membantu mencegah radikal bebas berbahaya, sedangkan anti-inflamasi mencegah munculnya peradangan.

3. Konsumsi jus lemon

Berbicara mengenai buah masam, lemon juga termasuk salah satunya. Sifat masamnya yang tinggi inilah yang dapat kamu gunakan untuk mengobati asam urat tinggi. Mengingat, kandungan asam tersebut bisa membantu tubuh memproduksi kalsium karbonat yang akan menetralkan asam urat.

4. Perbanyak konsumsi vitamin C

Obat asam urat tradisional selanjutnya adalah dengan konsumsi vitamin C. Jenis vitamin ini cukup efektif untuk mengatasi peradangan sendi yang muncul tiba-tiba. Bahkan kandungan antioksidannya juga terbukti mampu meringankan nyeri dan mencegah efek buruk radikal bebas.

Sejauh ini sumber vitamin C paling tinggi dipegang oleh jambu. Oleh sebab itu, jangan lewatkan jus jambu secara rutin ketika pagi hari. Namun apabila tak ada, kamu masih bisa mengonsumsi buah jeruk dan buah kiwi, karena mereka dua juga memiliki kandungan vitamin C yang tak kalah tingginya.

5. Konsumsi cuka madu

Mungkin masih terasa asing ketika kamu membaca ‘cuka madu’. Di Arab Saudi cuka madu disebut juga dengan propolis, biasanya obat asam urat ini banyak dijual oleh para pedagang obat herbal. Propolis merupakan kumpulan resin lebah yang bisa membantu memberikan sifat basa dalam tubuh, sehingga cukup efektif untuk menetralkan asam urat tinggi.

6. Perbanyak konsumsi air putih

Penyembuhan asam urat sebenarnya mudah, kamu bisa rutin mengonsumsi air putih minimal 8-10 gelas dalam sehari. Air putih merupakan jenis minuman yang baik untuk melarutkan asam urat dalam ginjal. 

Dengan konsumsi rutin, maka kadar asam urat dalam tubuh tak akan menjadi pekat, sehingga kemungkinan mengkristal pada bagian sendi sangatlah kecil.

7. Obat asam urat dengan cengkeh dan ubi jalar

Tahukah kamu manfaat cengkeh dan ubi jalar? Ternyata, kedua bahan tradisional ini menjadi obat asam urat alami yang sudah digunakan oleh nenek moyang. Keduanya bisa membantu menetralkan kadar purin dan asam urat dalam tubuh.

Cara mengobati asam urat dengan cengkeh dan ubi jalar:

- Pertama-tama siapkan bahannya dulu seperti 5 butir dari cengkeh, dengan 5 butir kapulaga, dan 1 jari dari kayu manis, biji pala 5 gr, 15 gr jahe merah, air 1000 ml, serta 200 gram dari ubi jalar.

- Selanjutnya cuci bersih bahan-bahan yang sudah disiapkan. Kemudian rebus dengan 1000ml air hingga mendidih dan tersisa setengahnya.

- Saring air tersebut, kemudian konsumsi selagi masih hangat. Untuk ubi jalarnya, kamu bisa mengonsumsi langsung secara terpisah.

8. Mengobati asam urat dengan daun salam

Daun salam biasanya banyak digunakan oleh para ibu rumah tangga ketika sedang memasak. Daun ini mampu memberikan aroma masakan yang khas dan lezat. Selain bermanfaat bagi masakan, ternyata kandungan kalium dalam daun salam terbukti mampu menurunkan kadar asam urat dengan cepat.

Cara mengobati asam urat dengan daun salam:

- Siapkan terlebih dahulu 10 lembar daun salam dan 2 gelas air.

- Setelah dibersihkan, rebus daun salam tadi dengan 2 gelas air.

- Tunggu hingga rebusan mendidih dan menyisakan 1 gelas air.

- Konsumsilah air rebusan daun salam tadi secara rutin maksimal 3 hari dua kali. Lakukan selama 1 bulan dan lihat hasilnya.

9. Obat asam urat daun sosor bebek

Cara mengobati asam urat terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan daun sosor bebek, cengkeh, jahe, dan kawan-kawannya. Racikan herbal ini sudah terbukti secara turun temurun efektif dalam mengatasi asam urat. Bahkan apabila kamu konsumsi rutin, sangat efektif untuk menjaga daya tahan.

Cara menyembuhkan asam urat tradisional:

- Pertama-tama siapkan bahannya dulu seperti 5 butir dari cengkeh, dan 5 butir dari kapulaga, dengan 4 lembar dari daun sosor bebek, dan 1 jari dari kayu manis, dengan 5 gram dari biji pala, 10 gram jahe, dan air 600 ml.

- Rebuslah bahan-bahan tadi dengan 600ml air hingga tersisa setengahnya. Bagi menjadi tiga atau per gelas 100ml, lalu konsumsi rutin sebanyak 3x sehari.

- Biasanya dalam waktu seminggu saja nyeri sendi akibat asam urat sudah sembuh.

Komplikasi Akibat Asam Urat

Asam urat lebih banyak menyerang kaum pria diusia senja. Penyakit ini jarang menyerang wanita lantaran mereka memiliki hormon estrogen yang bisa menurunkan kadar asam urat dalam tubuh. Biasanya asam urat menyerang pria diusia 30 tahun, sedangkan wanita pada usia 60 tahunan.

Meskipun penyakit asam urat jarang menyebabkan komplikasi, tetapi hal tersebut patut diwaspadai. Adapun jenis komplikasi asam urat yang sering muncul antara lain seperti:

- Munculnya benjolan keras yang disebut tofi pada bagian sekitar peradangan. Benjolan ini dapat kamu rasakan di bawah kulit.

- Kerusakan persendian secara permanen, apalagi setelah benjolan tofi tadi dibiarkan dalam jangka waktu bertahun-tahun.

- Munculnya batu ginjal yang disebabkan karena penumpukan asam urat dan kalsium dalam organ ginjal.

Note: Apabila setelah melakukan serangkaian pengobatan asam urat diatas belum sembuh juga, ada baiknya kamu periksakan diri ke dokter terdekat. Sehingga akan mendapatkan penanganan terbaik kedepannya.

Itulah informasi singkat seputar cara mengobati asam urat secara alami yang bisa kamu coba. Jangan lupa, selalu terapkan pola hidup sehat agar asam urat tak kambuh kembali. Selamat mencoba!

PERHATIAN: penyakit asam urat muncul salah satunya disebabkan karena kolestrol tinggi, ada baiknya setelah mengobati dengan cara diatas kamu baca cara menurunkan kolesterol tinggi agar nanti tak mudah kambuh kembali.



Kategori

Kategori